Hidup Sederhana, Hati Tenang: Pelajaran dari Gaya Hidup Rasulullah
Satu kisah yang menarik adalah ketika Umar bin Khattab menangis melihat Rasulullah tidur di atas tikar yang meninggalkan bekas di punggungnya. Umar pun berkata, “Ya Rasulullah, Kaisar Romawi dan Raja Persia tidur di tempat mewah, sementara engkau hanya seperti ini?” Rasulullah pun menjawab dengan tenang, “Dunia ini bukan tempat istirahatku. Aku hanyalah seorang musafir yang singgah sebentar, lalu pergi.”