
Program Sedekah Jumat Nusantara

Maksud dan Tujuan Program
- Dana disalurkan untuk memberikan Pangan bergizi kepada para penghafal Quran
- Memberikan Apresiasi Insentif Guru Ngaji ke pelosok negeri
- Membantu mensejahterakan masyarakat yang kekurangan dengan memberikan bantuan beras
- Mengirimkan Guru Ngaji ke Pelosok Negeri dengan tujuan untuk memberantas Buta Huruf Al-Quran dan melahirkan 7 juta penghafal Al Quran di Seluruh Nusantara
Cara Penyaluran
- Bantuan dapat disalurkan melalui rekening Yayasan Wakaf Rumah Quran Violet Indonesia
- Penyaluran Pangan untuk Penghafal Al Quran, kami bekerja sama dengan PT Makanan terbaik untuk memberikan gizi terbaik kepada Para Penghafal Al Quran
- Penyaluran Guru Ngaji kami laksanakan secara bergilir ke setiap daerah yang membutuhkan dengan mengirimkan langsung bantuan kepada penerima manfaat dengan cara online (Transfer) langsung ke rekening Guru Ngaji tersebut.
- Untuk Bantuan beras, RQV Indonesia memberikan langsung kepada penerima manfaat dengan cara mendatangi kediaman penerima manfaat dan melihat langsung kondisi penerima manfaat
- Untuk Pengiriman Guru Ngaji ke Pelosok Negeri, RQV Indonesia mengirimkan Peserta RQV Indonesia yang sudah memiliki standaritasi menjadi Da’i untuk dikirimkan ke daerah dan menjalankan misi memberantas buta huruf Al-Quran di Nusantara.
Cara Pengumpulan Dana
Dana dikumpulkan dalam bentuk Online maupun offline, yaitu :
- Transfer melalui rekening yayasan Waqaf Rumah Quran Violet Indonesia
- Galang dana Melalui Platform Kitabisa.com, amalsholeh.com, indonesiadermawan.id, launchgood
- Galang dana melalui Offline, dari patungan kencleng yang di adakan ketika pameran, dan sedekah subuh dari orang baik
Story Campaign
“Dan tidak ada matahari yang terbit dan terbenam pada suatu hari yang lebih utama dibanding hari Jumat. Bersedekah pada hari Jumat lebih besar pahalanya daripada semua hari lainnya.”
(HR. Abdurrazaq dalam Al-Mushannaf)
Hari Jumat disebut sebagai sayyidul ayyam atau pemimpin hari-hari lainnya. Pada hari tersebut, Allah membuka pintu ampunan, doa yang terkabul dan amal baik yang berpahala besar.
Sahabat, tahukah kamu bahwa bersedekah di hari Jum’at keutamaannya sama dengan bersedekah di bulan ramadhan?
Bisa dibayangkan betapa besar pahala yang akan diraih dari bersedekah di hari Jum’at untuk pangan para yatim-piatu penghafal Al-Qur’an dan kafalah guru ngaji? MasyaAllah…

Kenapa sih kita harus saling menolong dalam hal Pangan? Ini Jawabannya!
Seorang laki-laki bertanya kepda Nabi SAW,
“Perbuatan apa yang terbaik di dalam Islam?” Nabi SAW menjawab, “Kamu memberi makan kepada orang lain.”
(H.R. Bukhari dan Muslim)
Setiap apa yang di sampaikan nabi merupakan wahyu dari Allah yang bernilai pahala jika di kerjakan apalagi ketika kita dapat membantu umat sungguh rahmat yang amat besar.
Saat kita Membantu Para Kafalah Guru Ngaji itu Termasuk Pahala besar
(Al-Imam Suyuti)
“Pahala bersedekah kepada Ulama, dan guru ngaji, 900 ribu kali lipat lebih besar dibandingkan dari empat kategori bersedekah kepada lainnya.”
“Syarifudin: 65 persen Muslim Indonesia tak Bisa Baca Alqur’an” ujarnya
Inilah yang harusnya menjadi pandangan utama seorang muslim maka dari itu pentingnya Guru Ngaji

Perjungan seorang Guru Ngaji takkan bisa di ragukan mulai dari sudi meluangkan waktunya untuk mendidik anak muridnya menuju Akidah yang lurus dan tepat bahkan rela tak diberi upah, meskipun ia juga memerlukan bantuan.
Sayangnya Pandangan masyarakat terhadap guru ngaji masih dianggap rendahan padahal pelajaran yang di berikan tak sebanding dengan pendapatan.
Maka dari itu, program Sedekah Jum’at Nusantara hadir sebagai upaya memuliakan guru-guru ngaji di pedalaman Indonesia dan membantu pangan para yatim-piatu penghafal Al-Qur’an.


RQV Indonesia menerima berbagai bantuan sedekah yang diberi demi menghidupi Para Anak Yatim, Piatu, Yatim-piatu serta Dhuafa dan juga Dukungan Guru Ngaji Pelosok Negeri melalui sedekah jum’at.
Setelah donasi tersebut terkumpul maka akan kami bagikan untuk bantuan Pangan Anak Yatim, Piatu, Yatim-piatu dan Dhuafa Penghafal Al-Qur’an juga bantuan Dukungan Guru Ngaji Pelosok Negeri yang berupa Apresiasi.


Tak hanya itu, kami juga akan mengirimkan kegiatan sehari hari mereka, agar para donatur dapat meninjau perkembangan bantuan donasi dari para donatur dan orang-orang baik berikan.